MEDIANAD.COM, SABANG – Babinsa 09 Gampong Cot Bak’U, Koramil 01/Sukajaya Kodim 0112/Sabang, Serka Sudirman, mengunjungi Gudang Bulog di Kota Sabang pada Sabtu (18/1). Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka pengambilan data terkait stok beras yang ada di gudang Bulog, guna memastikan ketersediaan pasokan pangan di wilayah Kota Sabang.

Serka Sudirman bertemu dengan Kepala Bulog a.n Sdr. Hanafiah Amin di Gudang Bulog yang berlokasi di Jurong Bay pass, RT 01 Gampong Cot Ba’U, Kecamatan Sukajaya, Kota Sabang. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Babinsa untuk memantau ketersediaan bahan pokok di wilayah binaannya, khususnya beras sebagai komoditas utama.

“Tujuan dari pengecekan ini adalah untuk memastikan stok beras di Gudang Bulog cukup dan dapat mencukupi kebutuhan masyarakat di Kota Sabang, terutama menjelang periode yang rawan terhadap lonjakan permintaan,” ujar Serka Sudirman.

Kepala Bulog, Hanafiah Amin, mengungkapkan bahwa saat ini stok beras di gudang Bulog cukup mencukupi dan dalam keadaan aman. Pihak Bulog berkomitmen untuk menjaga kelancaran distribusi agar tidak terjadi kekurangan pasokan beras di pasar.

Kunjungan Babinsa ini diharapkan dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat dan memastikan kelancaran distribusi bahan pangan, terutama beras, di Kota Sabang.(man)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini