MEDIANAD.COM: Tim kebanggaan pecinta sepak bola Aceh, Persiraja Banda Aceh dipastikan menjalani laga perdana babak 8 besar Liga2 2024/25 kontra dengan seteru abadinya PSPS Pekanbaru di Stadion H Dimurthala Banda Aceh, Senin (20/01/2025) malam.

Yang juga laga “derby sumatra jilid 3 2024/25 kancah Liga2”, tentu wajib dimenangkan oleh Andik Vermansah dan kolega, “sebagai awal tabuhan dan genderang perang babak delapan besar, untuk asa incaran tiket otomatis menuju Liga1”.

Pelatih Persiraja, Akhyar Ilyas dalam “press conference” di Kyriad Hotel, Banda Aceh, Minggu (19/01) siang mengatakan, “anak asuhannya sudah siap 100 persen menjalani laga penting pada fase 8 besar.

Apalagi pertandingan home perdana versus PSPS, wajib mengamankan angka sempurna, sehingga menumbuhkan kepercayaan dan keyakinan anak-anak dalam meraih poin selanjutnya di dua laga away.

Namun terlebih dahulu kita fokus memenangkan pertandingan perdana dengen PSPS pasa Senin malam, optimis mantan asisten pelatih tim Liga1 Borneo FC Samarinda tahun 2023/24 Akhyar.

Sementara Riski Ucok Yusuf Nasution yang mendampingi head coach-nya Akhyar memohon dukungan dan doa dari pecinta Persiraja, baik yang hadir nonton langsung ke SHD maupun yang menyaksikan lewat live di TV.

Sehingga perjuangan saya dan rekan-rekan dimudahkan serta tak sia-sia, sekaligus dapat memenangkan pertandingan penting atas PSPS, pinta gelandang jangkar jebolan PPLPD Aceh singkat.

Sementara dalam temu media sesi kedua, pelatih tim tamu PSPS, Aji Santoso bersama pemainnya Asir Aziz mengakui, dua legiun asing anyar Persiraja memiliki kualitas memupuni.

Namun skuadnya sudah siap mematikan pergerakan dua pemain tersebut serta kolektifitas permainan Persiraja secara umum yang dikenal ganas saat main di homenya dipastikan akan diredam dan dimatikan.

Guna dapat membawa poin pada laga perdana babak 8 besar dari kandang Persiraja, pinta head coach Aji. (zm)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini