MEDIANAD.COM, SABANG – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 yang dilaksanakan oleh Kodim 0112 telah sukses menyelesaikan pengerjaan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) bagi warga kurang mampu di gampong Jaboi, kecamatan Sukajaya, kota Sabang, Sabtu (9/3/2025).
Program ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui perbaikan hunian yang lebih layak dan sehat.
Komandan Kodim 0112, Letkol Kav Edi Purwanto S.I.P, mengungkapkan bahwa pembangunan RTLH ini merupakan salah satu sasaran fisik dalam TMMD ke-123. “Kami bersyukur bahwa seluruh pengerjaan RTLH telah selesai sesuai target. Ini merupakan bentuk kepedulian TNI kepada masyarakat, terutama mereka yang membutuhkan rumah layak huni,” ujarnya.
Sebanyak satu unit rumah telah direnovasi dalam program ini. Warga penerima manfaat, Sdr. Rahmanudin, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada jajaran TNI. “Saya sangat berterima kasih kepada bapak-bapak TNI yang sudah membantu memperbaiki rumah kami. Sekarang rumah kami lebih kokoh dan nyaman untuk ditempati,” katanya.
Selain perbaikan rumah, TMMD ke-123 juga mencakup pembangunan infrastruktur lain seperti jalan desa, fasilitas umum, serta penyuluhan sosial bagi masyarakat. Diharapkan hasil dari program ini dapat memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat dan memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Dengan rampungnya program RTLH ini, Kodim 0112 menegaskan komitmennya untuk terus berkontribusi dalam pembangunan desa dan kesejahteraan masyarakat di wilayah teritorialnya.(man)