MEDIANAD.COM, SABANG – Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga binaan, Bintara Pembina Desa (Babinsa) 07 Gampong Keuneukai Koramil 01/Sukajaya Kodim 0112/Sabang, Serka Mahsun, bersama Babinpotdirga, Sertu Samsul Huda, mendampingi penyerahan bantuan tongkat jalan kepada warga di Jurong Blang, Mukim Gampong Keuneukai, Kecamatan Sukamakmue, Kota Sabang.
Bantuan tongkat jalan ini merupakan program dari Dinas Sosial Kota Sabang yang bertujuan untuk membantu warga dalam beraktivitas sehari-hari. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa Serka Mahsun menyampaikan kepada warga penerima bantuan agar menggunakan tongkat dengan sebaik-baiknya guna menunjang mobilitas dan meningkatkan kemandirian dalam beraktivitas.
“Kami berharap bantuan ini dapat bermanfaat bagi warga yang membutuhkan, sehingga mereka tetap dapat beraktivitas dengan lebih nyaman dan aman,” ujar Serka Mahsun.
Kehadiran Babinsa dan Babinpotdirga dalam kegiatan ini juga sebagai wujud sinergi antara TNI dan pemerintah daerah dalam membantu masyarakat, khususnya mereka yang membutuhkan alat bantu kesehatan.
Dengan adanya pendampingan ini, diharapkan warga penerima bantuan dapat memanfaatkan tongkat jalan secara maksimal untuk meningkatkan kualitas hidup mereka.(man)