MEDIANAD.COM, SABANG – Dalam upaya mempererat hubungan antara TNI, Polri, dan masyarakat, Babinsa 08 Koramil 01/Sukajaya, Kodim 0112/Sabang, Sertu Junaidi bersama Bhabinkamtibmas melakukan gotong royong membantu masyarakat dalam merenovasi Meunasah Al-Amin yang terletak di Jurong Pantai Jaya, Gampong Paya, Kecamatan Sukamakmue.
Kegiatan ini bertujuan untuk memperbaiki fasilitas umum yang sangat penting bagi masyarakat setempat, khususnya sebagai tempat untuk kegiatan ibadah dan sosial. Dalam kerja bakti yang melibatkan warga sekitar, Babinsa dan Bhabinkamtibmas terlihat aktif dalam membantu memperbaiki bagian-bagian bangunan yang sudah rusak, serta melakukan pembersihan lingkungan sekitar meunasah.
Sertu Junaidi mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata sinergitas antara aparat keamanan dengan masyarakat. “Kami berharap dengan adanya renovasi ini, masyarakat dapat memanfaatkan meunasah ini dengan lebih baik, baik untuk kegiatan ibadah maupun kegiatan sosial lainnya,” ujarnya.
Keuchik Gampong Paya, Sdr. Rasyidin, juga menyampaikan apresiasinya atas partisipasi Babinsa dan Bhabinkamtibmas dalam kegiatan tersebut. Ia berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut, sehingga kemajuan dan kesejahteraan masyarakat dapat terwujud dengan kerja sama yang solid.
Renovasi ini diharapkan dapat segera selesai dan memberikan manfaat yang besar bagi seluruh warga gampong Paya, khususnya dalam mendukung kegiatan keagamaan di wilayah tersebut.
Babinsa dan Bhabinkamtibmas selain membantu juga melaksanakan peninjauan langsung program – program desa yang berjalan sesuai dengan kesepakatan perangkat dan aparatur dalam rapat dan kesepakatan bersama, sehingga dapat dipastikan program desa berjalan sesuai dengan rencana dengan tujuan menyempurnakan fasilitas – fasilitas desa.(man)