MEDIANAD.COM, SABANG – Babinsa 01 Gampong Iboh Koramil 02/Sukakarya Kodim 0112/Sabang Serka Mawardi, menunjukkan rasa pedulinya dengan turun langsung membantu nelayan perbaiki perahu yang mengalami kerusakan karena termakan usia. Aksi ini dilakukan di pesisir pantai Teupin Layeu, Gampong Iboih, Kecamatan Sukamakmue Kota Sabang.

Babinsa Serka Mawardi mengatakan “Sebagai Babinsa, saya mempunyai kewajiban untuk membantu masyarakat, termasuk para nelayan.” Ujar Serka Mawardi

“Melalui bantuan tenaga ini diharapkan pekerjaan perbaikan perahu ini cepat selesai dan nelayan bisa segera melaut kembali untuk mencari ikan guna memenuhi kebutuhan sehari-hari,” tambahnya.

Aksi bantuan ini juga menunjukkan sinergi yang baik antara TNI dan masyarakat dalam menghadapi tantangan dan kesulitan bersama.

Warga desa berharap bahwa kerjasama semacam ini dapat terus terjalin untuk memperkuat ketahanan ekonomi dan sosial di daerah mereka.(man)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini