MEDIANAD.COM, BANDA ACEH: Torehan manis kembali didapuk PSAB Aceh Besar pada _match kedua final four_ Leg pertama Liga4 regional Aceh, dimana anak asuhan T Helza Rahmat, Mukhlis Nakata dan staf berhasil mengalahkan Persidi Idi 1-0 pada laga jam kedua di stadion mini USK Darussalam, Banda Aceh, Sabtu (22/02) sore.

Berkat gol semata wayang _penyerang tajam_ A A Mansur pada menit ke-38, sekaligus Irfanda Usman,cs tetap kokoh dipuncak klasmen sementara dengan poin sempurna 6 hasil dua kemenangan beruntun dan belum kebobolan, setelah pada laga pembuka Jumat sore kemarin, Lutfi Fazi Hamdan dan kolega juga berhasil mengalahkan Ps Peureulak Raya 2-0.

Sedangkan pertandingan jam pertama 14.15 WIB, PSBL berbagi angka sama kuat 1-1 dengan Peurelak Raya.
Dari hasil tersebut PSBL hanya meraih dua kali seri, setelah laga Jumat (21/02) 2025 kemarin. Laga dua tim Kota/Kabupaten tetangga, PSBL Langsa versus Persidi Idi Aceh Timur juga berkesudahan 1-1, padahal M Farianda sempat menerbit asa bagi timnya Persidi mengamankan angka maksimal saat laga baru bergulir 5 menit.

Namun pemain senior PSBL M Aulia Fikkri langsung merespon dan berhasil menyamakan kedudukan 1-1 di menit ke-21, bahkan skor sama kuat tersebut bertahan hingga wasit asal Banda Aceh, Putra Zulfahmi menyudahi pertandingan.

Sedangkan jadwal pertandingan match ketiga terakhir Leg1, Minggu besok, pukul 14.15 WIB, Persidi bersua Ps Peureulak Raya dan laga kedua 16.15 Wib, PSAB Aceh diuji kekuatan PSBL Langsa.

Sementara dua hari lalu, online ini mengulas, _Empat tim papan atas level Liga4 regional Aceh_ 2024-2025, yakni PSBL Langsa, PSAB Aceh Besar, Persidi Idi Aceh Timur serta Ps Peureulak Raya juga dari Aceh Timur akan saling jegal dalam pertandingan “final four” Leg pertama Liga4 regional Aceh.

Yang berlangsung di Stadion mini Universitas Syiah Kuala (USK) Darusslam, Banda Aceh, Jumat (21/02/2025) petang.

Laga perdana serta kick off final four tersebut, jam 14.15 WIB saling berhadapan PSBL Langsa dengan PERSIDI idi dan pertandingan kedua 16.15 WIB, PSAB Aceh Besar ditantang Ps Peureulak Raya pemburuan awal untuk lolos keputaran nasional.

Sementara kuota tim asal Aceh keputaran nasional, “jika dikalkulasikan dari 12 tim yang ambil bagian dan jumlah pertandingan hanya jatah satu tim atau dua, namun sebelumnya Asprov PSSI memperjuangkan lebih dari dua tim jatah tiket putaran nasional”. (zm)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini