MEDIANAD.COM: Presiden RI, Prabowo Subianto, Senin (07/04/2025) pagi melakukan panen raya padi bersama dengan 14 Provinsi lainnya via zoom (online) serta pusat kegiatan panen raya tersebut yang dihadiri Presiden secara langsung, dilaksanakan di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.

Sedangkan di Provinsi Aceh, kegiatan panen padi serentak secara nasional berpusat di Gampong Lam Carak, Kecamatan Seulimum, Kabupaten Aceh Besar (Abes) juga langsung dihadiri Gubernur H Muzakir Manaf bersama Forkompinda Aceh, Aceh Besar dan instansi terkait juga zoom yang sama diikuti para Bupati dan Walikota bersama instansi terkait se Aceh pada pagi dan jam yang sama secara serentak.

Sementara itu, anggota DPR Aceh dari Dapil 1 Hasballah, S.Ag yang menghadiri kegiatan panen raya di Seulimum kepada awak media menuturkan, “sebagai anggota DPR Aceh dari Dapil 1 menilai, kegiatan panen raya padi untuk Provinsi Aceh yang dipusatkan di Aceh Besar.

Tentu memberi tambahan motivasi bagi petani di Aceh Besar secara menyeluruh dalam rangka turun ke sawah pada musim tanam selanjutnya, “meskipun panen serentak semacam ini hanya terkesan kegiatan seremoni dan biasa saja”, akan tetapi azas manfaat usai kegiatan tersebut sangatlah besar bagi petani sawah di Abes”, diantaranya hasil positif yang dapat dipetik adalah, sedikit banyaknnya gairah para petani Aceh Besar untuk terus berusaha dan bekerja akan bertambah usai kegiatan semacam ini, pinta Anggota DPRA Fraksi Partai Aceh (PA) Hasballah dalam nada optimis.

Sembari menambahkan, Penetapan kawasan sawah petani Seulimum, khususnya Gampong Lam Carak sebagai sentral utama kegiatan panen raya nasional di Aceh kali ini .

Hasballah menilai. Akan berdampak positif bagi petani disini dan secara umum petani Aceh Besar kedepan, serta para petani di Abes tentu dapat memanfaatkan momen tuan rumah panen raya padi tahun ini untuk meningkatkan etos kerja agar hasil panen lebih banyak lagi kedeoan, pinta ketua DPW PA Abes, Hasballah dikesempatan tersebut secara singkat.

Sedangkan kegiatan panen raya padi nasional secara zoom pagi Senin tersebut dengan Presiden RI di Seulimum.

Langsung dihadiri Pangdam Iskandar Muda (IM), Mayjen TNI Niko Fahrizal, M. Tr. (Han), Wakapolda Aceh, Brigjen. Pol. Misbahul Munawar, anggota DPR-RI T A. Khalid, Bupati Aceh Besar H. Muharram Idris bersama Wabup Syukri A. Jalil, unsur Forkompinda Aceh dan Aceh Besar, serta dinas instansi terkait baik Provinsi serta Abes. (zm/*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini