KUALITAS Pendidikan merupakan aspek sangat sentralistik dan penting dalam pembangunan suatu negara. Karena Kualitas pendidikan yang baik akan membawa dampak positif bagi perkembangan masyarakat dan ekonomi.
Namun, untuk mencapai kualitas pendidikan yang optimal, diperlukan kepekaan dan peran aktif dari semua pihak, termasuk Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) dalam hal ini Komisi VI, sebagai lembaga legislatif yang bertanggung jawab dalam melahirkan kebijakan.
Kepekaan DPRA dalam peningkatan kualitas pendidikan di Aceh sangatlah vital. Melalui pembahasan dan pengesahan Qanun Pendidikan Aceh, DPRA salah satu perannya adalah mengawasi arah kebijakan pendidikan yang diterapkan di Aceh. Bukan hanya sekolah, Madrasah yang diawasi DPRA akan tetapi perguruan Tinggi pun harus ada pengawasannya.
Selain itu, DPR juga memiliki fungsi penganggaran terhadap pelaksanaan kebijakan pendidikan yang telah ditetapkan.
Kemudian DPRA juga harus memiliki kepekaan yang sangat penting dalam mendorong reformasi pendidikan Aceh. Melalui kerjasama antara pemerintah dan DPRA, diharapkan tercipta kebijakan yang mendukung peningkatan kualitas pendidikan di Aceh secara menyeluruh. Dan, Komisi VI DPRA jangan cuwek terhadap persoalan pendidikan Aceh hari ini.
Namun, untuk dapat menjalankan fungsinya dengan efektif, DPRA perlu melakukan berbagai langkah strategis. Salah satunya adalah melibatkan para ahli dan pakar serta Akademisi pendidikan dalam proses pembuatan kebijakan.
Dengan mendengarkan masukan dan saran dari para ahli, DPRA dapat menghasilkan kebijakan yang lebih berkualitas dan berdampak positif bagi dunia pendidikan di Aceh
Selain itu, DPRA juga perlu memperhatikan alokasi anggaran pendidikan Aceh, apalagi Anggaran yang dialokasikan kebanyakan untuk fisik saja, bukan untuk penguatan kapasitas Guru dan alat pendukung untuk menunjang kualitas pendidikan, dan juga yang sangat penting adalah pengangkatan kepala Dinas Pendidikan di Aceh harus selektif, jangan asal angkat, sehingga mengakibatkan bobroknya pendidikan Aceh
Dengan melibatkan semua pihak, termasuk DPRA, dalam upaya peningkatan kualitas pendidikan, diharapkan Aceh dapat mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan melalui sumber daya manusia yang berkualitas. Karena “Pendidikan adalah investasi jangka panjang bagi masa depan bangsa. Oleh karena itu, kepekaan DPRA sangatlah penting dalam memastikan pendidikan yang berkualitas bagi generasi mendatang.
Dapat disimpulkan bahwa Kepekaan DPRA dalam peningkatan kualitas pendidikan di Aceh sangatlah krusial. Melalui kerjasama dan komitmen yang kuat, diharapkan tercipta sistem pendidikan yang merata dan berkualitas bagi seluruh Bangsa Aceh.***