Olahraga

Beranda Olahraga
Berita Olahraga

4 Tim Buru Tiket Final Piala Soeratin U-13 Zona Aceh, “Semifinal Berlangsung Selasa Pagi “

0

MEDIANAD.COM: Masing-masing juara Grup (A) Tamiang United, Aceh Tamiang, juara Grup (B) SSB Rawa Singkil Aceh Singkil, juara Grup (C) Talenta FA Banda Aceh dan Runner-up terbaik Pool (B) SSB Elang Biru dipastikan akan saling mengalahkan lawan-lawannya untuk menyegel tiket final.

Dalam pertandingan babak semifinal Piala Soeratin zona Aceh tahun 2025, yang akan berlangsung di lapangan rumput sintetis PSSI Aceh, komplek Stadion Harapan Bangsa (SHB) Banda Aceh, Selasa (14/1) mulai pukul 7.30 Wib pagi.

Dimana laga perdana, saling berhadapan antara Tamiang United FC dengen SSB Rawa Singkil dan pertandingan jam kedua 9.30 Wib saling bentrok Talenta FA ‘versus’ SSB Elang Biru.

Sementara itu, partai puncak pemenang semifinal kompetisi kelompok umur tersebut langsung dihelatkan, pada Rabu (15/01) 2025 serta jam “kick-off” akan ditentukan dalam technical meeting babak final, “usai pertandingan semifinal”, jelas Sekum PSSI Aceh, Nazaruddin kepada awak media, Senin (13/01) sore. (zm)

Dijamu PSPS di Stadion Kaharuddin Sabtu Petang, Persiraja Optimis Tutup Babak Reguler Liga2 dengan Kemenangan

0
Pelatih Persiraja Akhyar Ilyas (tengah) dan pemainnya Yasvani Yusri (kiri) sampaikan keterangan Pers di Pekanbaru, Jumat kemarin. (foto/mo persiraja)

MEDIANAD.COM-Meskipun tanpa beberapa skuad andalan, seperti kapten tim Andik Vermansah, winger tajam Miftahul Hamdi dan gelandang jangkar Riski Yusuf saat dijamu PSPS Pekan Baru, di sradion Kaharuddin Nasution, Sabtu (11/01/2025) petang.

Pelatih Persiraja Banda Aceh, Akhyar Ilyas optimis dapat meraih angka maksimal didepan puluhan pasang mata pendukung PSPS, sekaligus dapat menutup pertandingan terakhir babak reguler Liga2 2024/25 secara sempurna.

Memang hasil kedua tim dalam pertandingan tersebut tak mempengaruhi lagi langkahnya ke 8 besar, “namun Akhyar mengintruksikan Yasvani Yusri dan kolega tetap tampil mengikat, menghibur sekaligus meraih kemenangan”.

Pinta head coach tim yang berjulukan “Laskar Rencong” Akhyar Ilyas dalam temu Media, Jumat (10/01) 2025 di Pekanbaru sekaligus menambahkan.

Dalam pertandingan di stadion Kaharuddin, Sabtu petang.

“Selain mengandalkan tiga pemain asing juga ditopang pemain matang anyar dan skuad muda yang telah terverifikasi pada bursa transfer Liga2 putaran kedua tahun 2024/25”. (zm)

Rabu Petang, SSB Rawa Singkil Tantang Talenta FA di Final Piala Soeratin U-13 Zona Aceh

0

MEDIANAD.COM- Skuad Sekolah Sepak Bola (SSB) Rawa Singkil dipastikan harus saling menjegal, guna mengamankan tiket ke putaran nasional piala Soeratin kelompok umur 13 tahun (U-13) tahun 2025 zona Aceh.

“Kewajiban titel juara harus direbut salah satu tim untuk terbang keputaran nasional”, khans tersebut akan diraih SSB Rawa Singkil dan Talenta FA Banda Aceh yang akan bentrok di partai puncak (final), di lapangan rumput sintetis, komplek Stadion Harapan Bangsa (SHB) Banda Aceh, Rabu (15/01/2025) petang, “atau Kick Off-nya 15.30 WIB”.

Sementara itu kedua tim lolos kepartai puncak, setelah mengalahkan seterunya di laga semifinal yang berlangsung, Selasa (14/01) pagi. “Dimana laga semifinal pertama, SSB Rawa Singkil berhasil mengalahkan kekuatan Tamiang United (1-0) (1-1) 4-2 lewat drama penalti”.

#######SedangkanTalenta FA menyudahi perlawanan SSB Elang Biru dengan skor menyakinkan (0-0) (2-0) 2-0, setelah gol anak asuhan Aswadi Abit dan staf kepelatihannya, disumbangkan pemain pengganti M Ghifari pada menit ke-43 dan gelandang serba bisa, Fama Riski Maulidi satu menit sebelum durasi laga 2×30 menit usai. (zm)

Harga Tiket Laga Persiraja vs PSPS di 8 Besar Liga2, “Tribun C Hanya Dijual Rp 30 Ribu”

0
PERSIRAJA Liga2 2024/25 (foto/mo persiraja)

MEDIANAD.COM: Tim kebanggaan masyarakat Aceh, Persiraja dipastikan menjamu PSPS Pekanbaru pada pertandingan perdana babak 8 besar Liga2 2024/25, Sabtu (18/01) malam di Stadion H Dimurthala (SHD) Banda Aceh.

Bahkan perjuangan babak selanjutnya bagi Andik Vermansah dan kolega dalam menggapai promosi ke Liga1 juga sajian hiburan bagi masyarakat pecinta Persiraja, “Panpel di SHD hanya menjual tiket tribun C Rp 30 ribu”.

Sebagaimana siaran Pers MO tim yang diterima awak media liputan Persiraja di Banda Aceh, Senin siang.

Dimana laga derby dua tim asal pulau Sumatra jilid tiga Liga2 2004/25 antara Persiraja dengen PSPS dikabarkan Panpel, harga tiket dijual dalam tiga kategori, mulai tribun C dengan harga Rp 30.000,_ kemudian VIP A dan VIP B, Rp100.000,- serta VVIP seharga Rp 400.000,-

Sementara itu, iket pertandingan Persiraja vs PSPS dijual secara online mulai Senin malam, (13/01) pukul 21.00 WIB di situs resmi klub, www.persiraja.id.

Manajer ticketing Persiraja, Rijalul Farisan mengatakan, sesuai arahan Presiden Persiraja, H. Nazaruddin Dek Gam, harga tiket pertandingan laga ini sama dengan saat di fase grup.

“Jadi, kita berharap kepada pendukung Persiraja untuk membeli secara online. Karena jika tiket online habis terjual, kita pastikan tidak menjual lagi tiket offline di stadion pada hari pertandingan,” katanya.

Diketahui, pada laga sebelumnya menghadapi Dejan FC di Stadion Harapan Bangsa, penonton lebih dari 12.000 orang. “Padahal laga itu sudah tidak menentukan lagi, dan ini babak 8 besar, kami yakin animonya lebih tinggi,” sambung Rijalul. (zm/*)

Piala Soeratin U-13 Zona Aceh Bergulir,Tamiang United, Persas, PSLS dan 6 SSB Ambil Bagian

0

MEDIANAD.COM-Tiga Klub dan 6 Sekolah Sepak Bola (SSB) ambil bagian pada kompetisi Piala Soeratin U-13 zona Aceh, yang berlangsung di lapangan rumput
sintetis, komplek Stadion Harapan Bangsa (SHB) Banda Aceh, 11-15 Januari 2025.

Masing-masing tim yang ikut terdiri dari Grup (A) diisi SSB Barona Banda Aceh, Tamian United dan Lambhuk FA Banda Aceh, Grup (B) dihuni Persas Sabang, SSB Rawa Sinkil dan SSB Eleng Biru, serta Grup (C) ditempati PSLS Lhokseumawe, SSB Merak Jingga dan Talenta FA Banda Aceh.

Menurut Sekum Asprov PSSI Aceh, Nazaruddin, ‘juara antar zona tiap Provinsi kompetisi kelompok umur tersebut dipastikan lolos ke putaran nasional, yang akan berlangsung di Palau Jawa dalam waktu dekat’.
Sementara dalam pertandingan pembuka, Sabtu (11/01) tadi pagi.

Pertandingan yang berlangsung selama 2×30+3 menit tersebut langsung tuai momen dramatis.

Dimana SSB Barona Banda Aceh yang sempat unggul 2-1 hingga menit ke-55 di “comeback” 3-2 oleh skuad Tamiang United (TU) Aceh Tamiang, “bahkan anak-anak TU berhasil memperoleh kemenangan 30 detik sebelum wasit menyudahi laga, dalam pertandingan yang tersaji selama 60+3 menit dimaksud”. (zm)

Talenta FA Juara Soeratin U-13 Zona Aceh, “Putaran Nasional Tanggal 12 Februari”

0

MEDIANAD.COM: Skuad Talenta FootBall Academy (FA) Aceh Champion Kompetisi kelompok umur 13 tahun (U-13) zona Aceh tahun 2025, usai mengalahkan kekuatan SSB U-13 Rawa Sikil, Aceh Singkil 3-2 dalam pertandingan final di lapangan rumput sintetis, komplek Stadion Harapan Bangsa (SHB) Banda Aceh, Rabu (15/01/2025) sore.

Sekaligus mengantarkan anak asuhan Septi Hariansyah dan Edi Darman (Manager) keputaran nasional kompetisi kelompok umur dimaksud, yang akan digulirkan mulai Tanggal 12 Februari 2025 di Yogyakarta.

 

“Pertandingan puncak yang disaksikan langsung ketua Asprov PSSI Aceh, Nazir Adam, Waketum Dek Fan Irfansyah, Sekum, Nazaruddin, sejumlah anggota Exco, Sekum Askot PSSI Banda Aceh, Saifulbahri, mantan pemain serta seribuan pasang mata penonton berlangsung ketat dan sengit”.

Namun Talenta FA lebih dulu unggul cepat 2-0 lewat gol Maulana Malik Ibrahim saat laga baru jalan satu menit dan gol M Syivaul Andrian empat menit kemudian serta hentakan gol kemenangan oleh Reski Maulidi Fama di menit ke-70.

Sementara dua gol SSB Rawa Singkil disumbangkan Glenvino dan Michael pada babak kedua kompetisi sepak bola piala Soeratin U-13 zona Aceh, yang juga ditutup secara resmi oleh ketua Asprov PSSI Aceh Nazir Adam, Rabu sore.

“Dan keterangan foto, Ketua Asprov serahkan trofhi kepada kapten tim Talenta FA serta Waketum Dek Pan Irfansyah untuk Runner Up SSB Rawa Singkil dalam serimoni penutupan sore tersebut”. (zm)

Panpel Persiraja Siapkan Mobil Mushola BSI saat Laga Home

0

MEDIANAD.COM: Sahuti kebutuhan pendukung Persiraja Banda Aceh saat pertandingan kandang (home), terutama di Stadion H Dimurthala, mulai babak 8 Besar Liga 2 2024/25, panitia pelaksana pertandingan (Panpel) Persiraja bekerjasama dengan BSI yang juga sponsor Persiraja, akan menghadirkan Mobil Mushola.

Hal itu disampaikan Ketua Panpel Persiraja, Marwan Dek Bit. Kepada media dua hari lalu, inisiatif ini muncul sebagai upaya untuk mempermudah para suporter yang ingin melaksanakan ibadah shalat sebelum pertandingan berlangsung.

“Mengingat banyaknya penonton yang datang dari berbagai daerah dengan waktu yang terbatas, Mobil mushola BSI diharapkan dapat menjadi solusi praktis untuk memenuhi kebutuhan ibadah di sekitar stadion.’
Lebih jauh, kata Dek Bit, Mobil mushola BSI yang akan hadir di Stadion H. Dimurthala, Banda Aceh, ini dirancang dengan fasilitas lengkap yang memungkinkan para pengunjung untuk melaksanakan shalat dengan nyaman.

Mobil tersebut juga menyediakan tempat wudhu, ruang shalat yang cukup untuk jamaah, serta perlengkapan ibadah lainnya. “Mobil ini akan diparkir di area yang strategis, mudah diakses oleh penonton sebelum atau setelah pertandingan, sehingga mereka dapat menjalankan kewajiban ibadah tanpa terganggu,” jelasnya.
Mobil mushola BSI akan hadir pada setiap pertandingan kandang Persiraja di babak 8 Besar Liga 2 2024/25.

Diharapkan fasilitas ini dapat meningkatkan pengalaman suporter yang hadir, memberikan kemudahan dalam beribadah, serta menambah semangat dan dukungan bagi tim Persiraja untuk meraih kemenangan.
Dengan tambahan fasilitas ini, diharapkan juga dapat mempererat hubungan antara tim, suporter, dan sponsor, yang saling mendukung dalam berbagai aspek, baik itu dalam dunia olahraga maupun kehidupan sosial.

Seperti jadwa semula laga kandang perdana Persiraja di babak 8 Besar Liga 2 2024/25 akan dimulai pada 18 Januari 2025 dengen PSPS Pekanbaru di Stadion H. Dimurthala. Pertandingan kick off pukul 20.30 WIB dan tiket sudah mulai dijual online di situs resmi klub, www.persiraja.id. (*)

Pertandingan 8 Besar antara Persiraja dengan PSPS Positif Diundur, “Asbabulnya Kisruh hasil Laga Deltras-Persibo”

0
Laga terakhir babak penyisihan Liga 2 Grup 3 2024/25 antara Deltras Fc vs Persibo di stadion Gelora Delta, Sabtu (11/01) lalu. (foto/ist)

MEDIANADNEWS.COM- “Kekisruhan” pertandingan terakhir babak reguler Grup 3 Liga2 2024/25 antara Deltras FC Sidoarjo dengan Persibo Bojonegoro di Stadion Delta Gelora, Sabtu (11/01/2025) sore lalu.

Namun terjadi kerisuhan bahka pendukung Deltras FC sampai masuk ke lapangan, setelah kubu tuan rumah memprotes gol balasan Persibo yang dianggab “offside” dan terlebih dahulu akan ada tendangan pelanggaran menjelang tiga menit laga berakhir.

Nambunang  wasit mensahkan gol tersebut, sehingga kedudukan menjadi sama kuat 1-1 dan Persibo berhak maju ke 8 besar serta satu Grup dengen Persiraja Banda Aceh. “Akan tetapi kubu Deltras tak tinggal diam langsung meleyangkan surat protes ke PSSI dan operator Liga”.

Kisruh dan balas pantun antara operator Liga dengen kubu Deltras dan ajukan banding oleh Persibo setelah ada pasal, dimana laga akan diulang dengen durasi menit sisa serta ditempat netral dalam kedudukan Persibo tertinggal 1-0 seperti laga waktu normal.

Itulah ‘Asbabul/penyebab dan asal pangkal’ Pertandingan babak 8 besar Liga2 serta ‘play off’ degradasi harus ditunda dan bergeser ke Tanggal 20 yang sebelumnya akan Kick Off pada, Sabtu (18/01) 2025.
Termasuk laga home Persiraja dengan PSPS Pekanbaru diundur ke hari senin dan ‘Kick Off-nya” tetap 20.30 WIB di Stadion H Dimurthala Banda Aceh.

Serta bagi penonton yang telah membeli tiket online tak perlu khawatir, tetap berlaku tiket masuk pertanggal 18 Januari. (zm)

PSIM Jogja vs Persiraja, “Motifasi Corfe dalam Temu Media dan Optimis Cetak Gol Lagi”

0

MEDIANAD.COM-Pencetak gol terbanyak skuad Persiraja Banda Aceh yang sedang dibawah _freon (-penurunan performa_) dalam dua match babak 8 besar Liga2 2024- 2025, Deri Corfe langsung didatangkan mendampingi “Head Coach” Akhyar Ilyas dalam temu Media (pree-match press conference) Kamis (30/01) pagi di Yogjakarta, yang juga menjelang laga penting dengan tuan rumah PSIM.

Dengan harapan penyerang asal Brazil tersebut termotifasi dan kembali temukan sentuhan golnya, setelah dua laga fase 8 besar, gol pinalti sekalipun gagal dieksekusi Deri saat berhadapan dengan Deltras FC.

“Sehingga gancornya hingga 11 gol mengoyak gawang lawan pada babak penyisihan, diharapkan kembali kambuh saat menghadapi PSIM besok (Jumat petang-Red), yang memang Persiraja bertekat memenangkan laga tersebut”.

Dan pelatih Akhyar Ilyas yakin dengen tekat serta optimistis Corfe yang mewakili rekannya dalam temu media tersebut, “bisa membawa timnya tampil maksimal dan memeenuhi target di stadion Mandala Krida.

Seperti telah dilansir media online ini kemarin kekuatan Persiraja kemvali iiuji di Stadion Mandala Krida saat dijamu PSIM Jogja Jumat Petang.

Dimana skuad Persiraja Banda Aceh yang telah berada
dibukota Jogjakarta sejak Rabu siang kemarin, sebagai persiapan menghadapi  match ketiga babak 8 besar Liga 2 2024/25 dengan tuan rumah PSIM Jogjakarta di Stadion Mandala Krida, Jumat (31/01) petang serta kick off-Nya Jam 15.00 WIB.

Dipastikan bukan laga mudah yang harus dijalani, Andik Vermansah dan kolega, mengingat kubu tuan rumah juga sedang dalam tren positif di awal dua laga babak 8 besar, usai menang home 1-0 dengen Deltras FC dan mempermalukan tuan rumah PSPS Pekan Baru 0-1 lima hari yang lalu.

Otomatis skuad PSIM sekarang kokoh dipuncak klasmen Grup X dengan poin 6, “namun skuad Persiraja Banda Aceh yang juga sedang dalam kondisi prima dan kepercayaan tinggi sudah siap mengkudeta kekuatan PSIM dari pemuncak klasmen”, tentu Miftahul Hamdi,cs bertekat mendulang poin sempurna di Stadion Mandala Krida, Jumat petang.

‘Mental baja, keberuntungan dan kolektifitas permainan yang diperlihatkan Riski Yusuf, dkk saat menang away 2-3 dengan Deltras FC lima hari lalu, bekal dan tren positif dalam mengamankan poin penuh selanjutnya di kandang PSIM Jumat peteng. (zm)

Final HUT Persiba CUP Ke XXVI 2025, Kalahkan Persita FC, Lhok Mane FC Champions

0

MEDIANAD.COM, BIREUEN: Skuad Lhok Mane FootBall Club (FC) Simpang Maplam (SM), Bireuen, juara (Champions) Turnamen Sepak Bola HUT Persiba CUP Ke XXVI tahun 2025, usai mengalahkan seterunya Persita FC dari Kecamatan Peudada langsung 3-2 dalam pertandingan pamungkas (final) yang berlangsung di Lapangan Gampong, Blang Kuta dua, Kecamatan Simpang Maplam, Kabupaten Bireuen, Kamis (20/02) sore.

Turnamen yang berhadiah total lumanyan tinggi tersebut serta ditambah trofhi bagi juara dan terbaik individu sebelumnya diikuti 16 Club terbaik dari Kabupaten Bireuen, Pidie Jaya (Pijay), Pidie dan Kabupaten Beuner Meuriah tiap laga berlangsung menarik, sekaligus terhibur ribuan pasang mata penonton, warga seputar Sp Maplam serta pendukung tim yang bertanding tiap sore.

Sementara tim langganan juara Turnamen Lhok Mane FC, dimana mengawali kejuaraan pada babak penyisihan dan lolos ke perempat final, usai menang tipis 1-0 atas debutan Cakra Donya FC Meureudu Pidie Jaya, lewat gol tunggal Martunis BA.

Serta pada fase 8, bonden yang dimanajeri mantan pemain Persal, PORA Banda Aceh dan MEDIANAD FC, Keuchiek Anhar Obama ini menang dramatis 5-4 lewat drama penalti atas skuad Paku FC Ulee Glee-Pijay, sekaligus Wawan Ochoa dan kolega melaju ke semifinal serta berhadapan dengan Ps Blang Panyang juga dari Sp.Mamplam dan Syauki Mahdi, cs menang 1-0 lewat gol Muhammad Amin, sekaligus M Razi, dkk tak terbendung lajunya ke partai puncak/final.

“Dimana dalam pertandingan yang berlangsung sengit juga saling mengejar gol, Akhirnya Lhok Mane FC keluar sebagai pemenang usai mengalahkan Persita FC Pudada 3-2, sekaligus memboyong piala turnamen bergengsi tersenbut secara penuh, juga langsung dirayakan bersama pendukung salah satu tim ternama di Kab. Bireuen itu”.

Yang juga gol-gol dipartai pamungkas dan menarik tersebut bagi Lhok Mane FC disumbangkan Darkasyi L.Manee pada menit 14, mantan pemain PON Aceh di Papua 2021 Reza Riski di menit 25 dan hentakan penyerang tajam, M Amin di menit ke-40.

Sementara dua gol balasan Persita yang terjadi pada paruh kedua, dicetak Marhadi dan Hakim Miyeuk dimenit ke 48 serta 55, “namun sayang tak cukup bagi Khairul,cs mengejar ketertinggalan selisih satu gol diwaktu tersisa, akibat rapatnya pertahana yang digalang anak-anak Lhok Mane Fc pada laga pamungkas yang disaksikan ribuan pasang mata penonton”.

Bahkan Lhok Mane FC berhasil mengamankan kemenangan tipis 3-2 untuk mengunci gelar juara Turnamen bagi tim dibawah Pelatih /Manajer Anhar Obama dimaksud, serta lewat kerja keras pemain-pemain terbaik yang diusung untuk even sepakbola tersebut.

Seperti: Wawan Ochoa dari PSLS Lhokseumawe dibawah mistar gawang, Syouki Mahdi/PSSB Bireuen, Darkasyi L Mane juga dari PSSB, Muzammil/Juang FC
Martunis BA/Persiraja juga Reza Rizki Persiraja Banda Aceh/PON 2021, Ikhsan Pep PORA Bireuen, Amin, Mardani,M Razi, Mukhlis Son, Ataillah dan kawan-kawan.
Sementara Persita FC Peudada diperkuat, penjaga gawang, Khairul dan pemain, Firdaus, M Munir, Hakim Minyeuk, Marhadi dan kolega.

Disisi lain dalam serimoni penutupan juga dihadiri langsung sejumlah mantan pemain PSSB juga Legend sepak bola di Kabupaten Bireuen serta mantan anggota DPR Aceh 2009-2014/ketua Asprov PSSI Aceh 2014-2018 Adly Tjalok.

Dimana hadiah/trofhi untuk tim Champion (juara) Lhok Mane FC diserahkan oleh anggota DPRK Bireuen, H Jamaluddin serta untuk Runner Up (juara dua) Persita Peudada FC diserahkan Keuchiek Nasrulminallah. (heri)

Popular Posts

My Favorites

Barisan Muda Dek Gam Lhoknga Bagikan Takjil Berbuka di Lampuuk

0
MEDIANAD.COM, ACEH BESAR: Barisan muda H Nazaruddin Dek Gam Kecamatan Lhoknga, Aceh Besar berbagi takjil buka puasa di Kemukiman Lampuuk, Kecamatan setempat, Jumat (07/03/2025)...